My Black Valentine

Sebelum memutuskan untuk ikut challange IBB bulan februari yang bertema Valentine, aku berpikiran keras, kira-kira makeup apa yang sangat dramatis tapi juga mewakili arti dari hari valentine itu sendiri, yaitu hari kasih sayang. Untuk itu sebelum melihat hasil kreasi look ku kali ini silahkan baca sejarah adanya hari Valentine yang selalu diperingati tanggal 14 Februari ini :

Kisah St. Valentine
Valentine adalah seorang pendeta yang hidup di Roma pada abad ke-III. Ia hidup di kerajaan yang saat itu dipimpin oleh Kaisar Claudius yang terkenal kejam. Ia sangat membenci kaisar tersebut. Claudius berambisi memiliki pasukan militer yang besar, ia ingin semua pria di kerajaannya bergabung di dalamya. Namun sayangnya keinginan ini tidak didukung. Para pria enggan terlibat dalam peperangan. Karena mereka tak ingin meninggalkan keluarga dan kekasih hatinya. Hal ini membuat Claudius marah, dia segera memerintahkan pejabatnya untuk melakukan sebuah ide gila. Claudius berfikir bahwa jika pria tidak menikah, mereka akan senang hati bergabung dengan militer. Lalu Claudius melarang adanya pernikahan. Pasangan muda saat itu menganggap keputusan ini sangat tidak masuk akal. Karenanya St. Valentine menolak untuk melaksanakannya.

Photobucket
Tetapi St. Valentine tetap melaksanakan tugasnya sebagai pendeta, yaitu menikahkan para pasangan yang tengah jatuh cinta meskipun secara rahasia. Aksi ini akhirnya diketahui oleh kaisar yang segera memberinya peringatan, namun ia tidak menggubris dan tetap memberkati pernikahan dalam sebuah kapel kecil yang hanya diterangi cahaya lilin. Sampai pada suatu malam, ia tertangkap basah memberkati salah satu pasangan. Pasangan tersebut berhasil melarikan diri, namun malang St. Valentine tertangkap. Ia dijebloskan ke dalam penjara dan divonis hukuman mati dengan dipenggal kepalanya. Bukannya dihina oleh orang-orang, St. Valentine malah dikunjungi banyak orang yang mendukung aksinya itu. Mereka melemparkan bunga dan pesan berisi dukungan di jendela penjara dimana dia ditahan. Salah satu dari orang-orang yang percaya pada cinta kasih itu adalah putri penjaga penjara sendiri. Sang ayah mengijinkan putrinya untuk mengunjungi St. Valentine. Tak jarang mereka berbicara lama sekali. Gadis itu menumbuhkan kembali semangat sang pendeta. Ia setuju bahwa St. Valentine telah melakukan hal yang benar. Pada hari saat ia dipenggal, yakni tanggal 14 Februari tidak  diketahui tahun berapa, St. Valentine menyempatkan diri menuliskan sebuah pesan untuk gadis putri sipir penjara tadi, ia menuliskan "Dengan Cinta dari Valentinemu". Pesan itulah yang kemudian mengubah segalanya. Kini setiap tanggal 14 Februari orang di berbagai belahan dunia merayakannya sebagai hari kasih sayang. Orang-orang yang merayakan hari itu mengingat St. Valentine sebagai pejuang cinta, sementara kaisar Claudius dikenang sebagai seseorang yang berusaha mengenyahkan cinta. (Dikutip dari http://nolovesca11.blogspot.com/2012/01/sejarah-valentine-day.html)

Ceritanya memang sangat kelam, tapi dengan perjuangan st. Valentine kita bisa merasakan dalam 1 tahun sekali hari yang penuh kasih sayang, terlepas dari agamaku yang tidak menganjurkan perayaan valentine, karena sifatnya kasih sayang itu universal jadi saya juga ikut merayakan  baik rasa sayang untuk pacar, suami, teman, orangtua, bahkan kepada hewan peliharaan kita. Wah panjang juga ya intermezzonya, so inilah look yang aku buat untuk memperingati valentine tahun ini, walau tidak aku pakai keluar rumah hehehe

adonan :
Rivera Cover Foundation (for conceal lips)
Viva single cream eyeshadow #cream
Silkygirl gel liner #black
Unbrand liquid eyeliner #black (buat gambar lace)
Viva duo blus on #magenta
Cassandra eyeshadow no. 2
Sariayu duo lip gloss #merak kasmaran 02

PS : Yang susah bukan  saat gambarnya, tapi ngehapusnya. Karena setelah bikin look ini aku ngater ibu ke pasar dan bank, mukaku masih ada sisa gel liner berasa muka habis nongkrong di "pawon" (tau gak pawon? itu dapur yang masih pakai kayu bakar). So gimana menurut kalian?
Btw, hadiah look kali ini paket MAKEOVER, sumpah saya naksir kotaknya kyaaa




9 komentar:

  1. wuaaahh kerennnn :D
    aku domblong liatnya :*

    good job, dear :)

    BalasHapus
  2. Awesome con...
    Itu yg bawah pake apa lacenya?
    http://hanaiyzm.blogspot.com

    BalasHapus
  3. keren banget! totally love it!! <3

    BalasHapus
  4. ya ampuuuun keren bangeeet...loveeeeee...........!!!!!

    BalasHapus
  5. Kerennnnnnn banget nietttt...! ><
    Bener deh, daripada nuanasa pinky2 giry gitu, valentine's day emang lebih cocok bernuansa hitam seperti ini, hehe *ditimpukrame2

    BalasHapus