Review : Revive Lash Professional

Hei ho!
Setiap lihat berondong kece macam Aliando Syarief dan Zayn Malik aku selalu sirik, kenapa? karena mereka terlahir dengan bulu mata yang lentik! Yup, buat fakir bulu mata kayak aku, rasanya sia-sia banget pakai maskara tebel-tebel karena gak ampuh. Satu-satunya cara agar mataku terdimensi dengan baik yaitu menggunakan bulu mata palsu, tapi masa sih tiap hari harus pakai bulu mata palsu kemana-mana?




Kalau kata orang jaman dulu sih, waktu bayi kita bisa mentreatment bulu mata menggunakan minyak kemiri yang dioleskan ke helaian bulu mata, sayangnya ibuku dulu tidak melakukan itu. Untung saja beberapa saat yang lalu Kawaii Beauty Japan mengirimkan produk yang janjinya bisa memanjangkan, menebalkan, menguatkan bahkan membuat bulu mata lebih hitam, yaitu Revive Lash.

Nama : Revive Lash Professional
Produsen : Revive Lash, Japan
Netto : 6 gram
Harga : 5,800 å††/Rp. 602.103,- (tergantung kurs)


"It is an essence for the eyelashes for reviving the eyelashes which are strong and have tension."



Kemasannya seperti kemasan maskara hanya lebih pendek, uniknya nih, aplikatornya persis dengan aplikator lipgloss berupa bulu.


Cairannya sendiri berwarna putih bening dan terasa dingin di mata. Apabila diaplikasikan pada bulu mata akan sedikit lengket dan basah, juga tidak mengandung wewangian yang aneh dan tidak menimbulkan efek samping. 


Revive Lash memiliki fungsi :
1.Memanjangkan Bulu Mata
2.Menebalkan Helai Bulu Mata
3.Memperkuat Bulu Mata agar Tidak Gampang Rontok
4.Menghitamkan Bulu Mata


Karena Revive Lash asli dari Jepang, yang dapat aku pahami hanya penjelasan cara penggunaanya melalui gambar yang tertera pada bookletnya. Sayang sekali  tidak disertai dengan terjemahan menggunakan bahasa inggris agar lebih mudah dipahami konsumen internasional. Untung saja Kawaii Beauty Japan mengirimkan tutorial berbahasa Indonesia.


Claimnya Revive Lash ini memberikan efek setelah digunakan selama 10 hari, aku coba membuktikannya dengan cara setiap malam sebelum tidur selalu mengoleskan Revive Lash. Sebenarnya bisa juga digunakan pada pagi hari sebelum berdandan, tapi entah kenapa kalau siang hari mataku akan terasa sedikit gatal dan kurang nyaman. 

Before-after Revive Lash

Huhu beginilah nasib fakir bulu mata, di foto before terlihat sekali bulu mataku yang tumbuhnya lurus-lempeng, terlihat pendek dan jarang. Setelah 10 hari secara rutin menggunakan Revive Lash aku cukup terkejut dengan pertumbuhan bulu mataku yang terlihat sedikit melengkung dan warnanya lebih kehitaman. Yang bisa aku lihat secara kasat mata sih bulu mata bawahku mulai terlihat lebih lebat dibandingkan sebelumnya. Overall aku puas sekali dan akan terus rutin menggoleskan bulu mataku dengan Revive Lash biar mirip Aliando :-D

Kesimpulan : Revive Lash dapat membantu pertumbuhan bulu mataku, membuatnya tumbuh lebih lebat, bulu mata lebih lentik dan terlihat kehitaman. Sayangnya belum beredar secara resmi di Indonesia dan harganya cukup mahal.
Rating :

Bagaimana? kalian juga ingin mencoba Revive Lash? share sama aku ya ^^

Maharo Blogger Banner

1 komentar: